Monday, 29 August 2016

Senjata Terampuh di dunia? Waw ternyata....



*Doa, Senjata Terampuh yang Pernah Ada*
Oleh: Ummu Adib



Setiap insan di wajah bumi ini, tiada yg tidak mengalami masalah.
Berduka karena perjalana
n kehidupan yang diri rasa seperti roller coster tiada hening barang sejenak.
Bersedih karena sakit yang tiada kunjung sembuh, perkara keluarga, kekurangan materi serta berbagai jenis ujian lainnya.
Saudara syurgaku...
Saat usaha sudah mencapai batas maksimal, maka berdoalah... bersimpuh memohon kepada Rabb.
Perkara paling utama yang terkadang dilupakan oleh insan.
“Berdoalah dengan yakin bahwa Allah mengabulkan doamu, dan ketahuilah bahwasanya Allah tidak akan mengabulkan doa dari hati yang lalai”
[HR At-Thirmidzi]

Percayalah...
Setiap ujian, setiap masalah, jika Rabb berkehendak, Rabb hanya mengatakan, “Kun, fayakun,” maka tuntaslah semua ujian dan masalah tersebut.
“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat.
Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.”
[QS Al Baqarah: 186]

*“Tidak ada sesuatu yang lebih besar pengaruhnya di sisi Allah Ta’ala selain doa.”*
[HR At-Thirmidzi]


Saudaraku...
Adakalanya insan yang terhujani ujian justru menentram hatinya karena diri yang kembali hanya bergantung kepada Rabb.
Jangan biarkan hati larut dalam duka.
Jika tiada tempat bersandar, masih ada sajadah tempat hati bercurah.
Doa dan linangan air mata ketika kembali membersamai Rabb, lebih berharga ketimbang bahagia sementara yang membuat diri semakin berjarak dengan-Nya

Bagikan

Jangan lewatkan

Senjata Terampuh di dunia? Waw ternyata....
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.